UPTD Puskesmas Idanogawo terpaksa melakukan perawatan dan pengobatan kepada Litus Laoli, laki-laki umur 2 tahun yang dibawa oleh neneknya di UPTD Puskesmas Idanogawo untuk berobat Selasa(13/09/2022) dengan keluhan lemah, muntah-muntah, demam dan ikut keluar cacing pada muntahan.
Atas hasil pemeriksaan dokter Puskesmas dr. Agus Ketaren didiagnosa Ascariasis dan dianjurkan yang bersangkutan untuk dirujuk ke Fasilitas Kesehatan Tingkat Lanjutan (FKTL) Rumah Sakit Umum dr.Thomsen Gunungsitoli guna pemeriksaan, pengobatan dan perawatan lebih lanjut.
Namun neneknya Litus Laoli menolak untuk dirujuk dengan alasan tidak mempunyai uang dan tidak mempunyai kartu BPJS. Bahkan Litus Laoli pun belum terdaftar pada Kartu Keluarga dan tidak mempunyai Nomor Induk Kependudukan (NIK), hal ini terjadi karena orang tua Litus Laoli telah berpisah sehingga untuk merawatnya diserahkan kepada neneknya. ungkap neneknya Litus saat diwawancarai oleh dokter dan beberapa tenaga kesehatan yang berdinas saat itu.
Akhirnya setelah disampaikan kepada Kepala UPTD Puskesmas Idanogawo Antonius Sudirman Zai, AMK tentang keadaan ini, beliau menghimbau dokter dan seluruh tenaga Kesehatan yang berdinas untuk fokus melakukan penanganan terbaik merawat dan mengobati Litus sesuai dengan kemampuan dan sumber daya yang ada di Puskesmas.
Sampai berita ini ditayangkan keadaan Litus mulai membaik dan masih dalam perawatan dan pengobatan tenaga kesehatan di UPTD Puskesmas Idanogawo. (Asz)